Dokuzetsu Kuudere Bishoujo Volume 1 - Bab 3


Bab 3 - Identitas 'Suka'


Waktu berlalu dan langit diwarnai oleh cahaya matahari terbenam. Naoya tiba di gerbang depan sekolah dengan langkah kakinya yang lebih berat dari biasanya. Dia bersandar di loker sepatu dan mendesah.

“Fiuh... selesai juga.”

"Kerja bagus. Itu benar-benar kemalangan bagi kita berdua, ya." Kouno Tatsumi melontarkan kata ini padanya.

Keduanya mendapat nilai gagal dalam ujian yang terakhir kali diadakan, dan membuat mereka terpaksa mengambil kelas tambahan. Tepat saat Tatsumi ingin meraih sepatunya, dia memiringkan kepalanya, terlihat bingung.

“Tidak disangka kau harus mengambil pelajaran tambahan, Naoya.”

“Aku selalu buruk dalam matematika. Kau ‘kan tahu tentang ini, Tatsumi.”

“Tapi, tidak pada level di mana kau akan mendapatkan nilai gagal, kan?”

"...Yah, begitulah." Naoya harus menerimanya.

Dia tidak bermaksud membual tentang itu, tapi dia cukup mampu dalam hal belajar. Itu bukan berarti karena dia punya pemikiran yang bagus atau secamanya, dia hanya harus mendengarkan dan memperhatikan konten yang diberikan guru di kelas, karena mereka selalu memberitahumu materi apa yang akan ditanyakan di ujian. Dalam hal ini, keterampilannya menjadi penyelamat bagi Naoya.

Karena itu, dengan sedikit belajar mandiri sebelum ujian, Naoya biasanya tidak kesulitan untuk lulus. Ini adalah pertama kalinya dia harus mengambil kelas tambahan. Tatsumi mengetahui hal ini dan menunjuk wajah Naoya sambil tersenyum.

“Kau akhir-akhir ini sering melamun, kan? Apa ada sesuatu yang kau khawatirkan? Haruskah aku menebaknya?"

“Cobalah.”

“Pasti... Shirogane-san, kan?”

“Yah, kurasa itu terlalu mudah untuk ditebak ya.” Naoya menurunkan bahunya karena kekalahan.

Seperti yang Tatsumi tebak dengan mudah, kepala Naoya selalu dipenuhi dengan Shirogane Koyuki. Karena dia sendiri tahu betapa jelasnya itu, dia bahkan tidak berusaha menyembunyikan atau menyangkalnya.

“Yah, memang sih aku tidak pernah bertanya padamu. Fakta bahwa 'Putri Salju Berbisa' bergaul dengan siswa laki-laki yang membosankan telah menjadi rumor yang cukup besar." Tatsumi berbicara dengan suara menggoda.

Namun, ekspresinya berubah serius sejenak dan bersikap penuh perhatian.

“Maksudku, kepribadian Shirogane-san agak keras, tapi dia cantik, kan? Apa yang membuatmu jadi bermasalah karenai disukai olehnya?”

“Jika ada, masalahnya justru ada padaku...”

"Hah?"

Naoya menghela nafas, yang membuat Tatsumi menunjukkan reaksi bingung. Naoya merasa terhormat karena Koyuki menganggapnya seperti itu. Lebih dari segalanya, dia bahagia. Namun, masalahnya...

“Aku tidak tahu 'suka' seperti apa yang kurasakan pada Shirogane-san...”

".........Apa?"

Ada banyak jenis berbeda untuk 'menyukai' seseorang. Misalnya, kau bisa menyukai seseorang sebagai keluarga, sebagai teman, atau dalam arti romantis. Rasa 'suka' yang dirasakan Koyuki terhadap Naoya jelas merupakan hal yang romantis. Namun, bagaimana dengan Naoya sendiri? Keraguan ini telah mengganggunya selama beberapa hari terakhir, dan dia belum menemukan jawaban perihal itu.

“Begitulah, jadi... Um, ada apa dengan raut wajah itu?”

"Eh... Aku hanya begitu terkejut." Tatsumi menatap Naoya dengan ekspresi pucat, suaranya bergetar saat menjawab.

Sikap penasarannya telah lenyap di tempat lain, karena sekarang dia seperti sedang mengamati monster mengerikan dalam wujud Naoya.

"Apa kau serius...? Bahkan seorang anak TK bisa membedakannya. Itu bukanlah sesuatu yang harus dikhawatirkan oleh anak SMA."

“Mau bagaimana lagi cuk! Aku tidak pernah merasakan hal seperti ini sebelumnya!"

"Itu salahmu sendiri karena tidak pernah memberi kesempatan kepada siapa pun."

"Ugh... A-aku tidak bisa mengatakan apa-apa tentang itu."

Kata-kata teman masa kecilnya menusuk tepat ke dalam jantung Naoya, yang membuatnya pasrah menyatakan kekalahan. Karena dia pandai membaca hati orang lain, dia kesulitan untuk membangun hubungan. Setiap kali seorang gadis menunjukkan perasaan padanya, dia akan segera menghancurkan harapan mereka. Akibatnya, dia menjadi kurang memiliki pengalaman.

Eh, jadi... aku menggali kuburanku sendiri...?

Wajah Naoya menjadi pucat. Di tengah-tengah itu, Tatsumi menepuk punggung Naoya sambil menunjukkan seringai.

“Kau sangat pandai membaca hati orang lain, namun kau sama sekali tidak memahami dirimu sendiri. Aku benar-benar merasa kasihan padamu."

“P-Pikirkan sedikit bagaimana perasaanku... memangnya kau ini iblis atau semacamnya?”

"Maksudku, aku punya pacar, jadi aku berhak mengatakannya."

"Ya, ya..."

Dia mungkin terlihat tidak keruan, tapi Tatsumi sebenarnya punya pacar yang sudah dia pacari selama lebih dari setahun sekarang. Dari sudut pandangnya, apa yang dikhawatirkan Naoya mungkin terdengar seperti lelucon.

“Tetap saja... kok bisa ya Shirogane-san menemukan ketertarikan pada orang aneh sepertimu... Oh?” Tatsumi mengangkat bahunya tidak percaya, dan berjalan ke depan setelah berganti ke sepatu luar ruangannya.

Namun, tepat saat dia melewati pintu masuk ke sekolah, dia menghentikan kakinya.

“Yah, aku benar-benar tidak tahu bagaimana itu bisa terjadi, tapi... Sepertinya dia cukup serius tentang itu.”

"Hah? Apa maksudmu?"

“Maksudku, bukankah itu adalah Shirogane-san yang di sana?”

"Hah...!?"

Tatsumi menunjuk ke gerbang depan. Klub-klub masih dalam latihan penuh, karena sejumlah besar siswa/i berlalu lalang di sekitar area tersebut. Di tengah-tengah situasi ini, bersandar pada pilar gerbang—ada Koyuki yang berdiri.

“Shirogane-san!?”

"Ah..."

Naoya berteriak dan berlari ke arahnya. Koyuki melihatnya dan wajahnya menjadi bersinar. Namun, itu hanya berlangsung sedetik, dan saat dia menyisir rambutnya dengan jari, dia membentuk senyum dinginnya yang biasa.

“Wah, bukankah itu Sasahara-kun. Kebetulan sekali."

“Kebetulan... kau sedang menunggu di sini, kan?”

Sedikit raut lelah terlihat di wajah Koyuki. Ada jejak kaki yang dalam juga di tanah... tidak diragukan lagi, dia pasti telah menunggu lama.

"‘Kan aku sudah menyuruhmu pulang tanpaku karena aku punya kelas tambahan matematika..."

“Hmpf, jangan terlalu sombong. Aku sama sekali tidak menunggumu. Aku tadi belajar di perpustakaan.” Koyuki berkata dengan nada dingin, tapi Naoya tahu kalau dia hanya berakting.

Alih-alih menunjukkan itu, Naoya menundukkan kepalanya ke arah Koyuki.

"Jadi begitu. Tapi, maaf karena membutuhkan waktu lama. Aku akan memastikan untuk tidak mendapatkan kelas tambahan lagi mulai sekarang.”

"Ugh... Y-Yah, kalau kau melihat kebutuhan untuk meminta maaf, maka aku akan menerima itu, ya?" Koyuki sedikit mengalihkan pandangannya, dan menjawab dengan kata-kata yang tidak yakin.

Ujung hidungnya merah, jadi dia jelas terlihat puas. Yah, mau bagaimana lagi jika Naoya jadi berpikir Koyuki kembali bertingkah menggemaskan.

Sudah kuduga, bersamanya sungguh menyenangkan...

Dengan membaca hati orang lain, dia akan lelah. Karena itu, dia merasa berbeda saat bersama Koyuki. Alih-alih lelah, itu membuatnya merasa damai.

Tapi... aku masih tidak bisa mengatakan apakah ini cinta atau bukan...

Bagaimanapun, Naoya memiliki orang lain di sekitarnya yang bertindak mirip dengan Koyuki. Orang tuanya, manajer toko, dan--

“Oh, Naoya.”

“Oh?”

“Mm...”

Di sana, Naoya mendengar suara ceria di belakang punggungnya. Berbalik, dia melihat seorang gadis yang sendirian. Dia memiliki rambut berwarna merah yang diikat menjadi ponytail, kaki rampingnya menjulur dari roknya. Matanya yang berbentuk almond memberinya suasana yang hidup. Faktanya, dia adalah gadis yang cukup mencolok.

“Yui, ya. Dalam perjalanan pulang dari klub?”

“Tidak, kami tidak memiliki aktivitas klub hari ini. Bagaimana denganmu, sungguh jarang kau kembali di jam segi—tunggu, Shirogane-san!?”

Butuh beberapa saat untuk menyadari keberadaan Koyuki, tapi dia akhirnya menjerit. Matanya terbuka lebar saat dia mengamati keduanya.

“Eh, kenapa kalian berdua bersama!? Apa hubungan kalian!?”

“Apa aku belum mengatakannya padamu? Banyak hal yang terjadi, dan kami mulai bergaul satu sama lain belakangan ini.”

“Ehhhhh... Kenapa dia bisa bergaul dengan orang aneh sepertimu... Ah, Shirogane-san, apa kau dalam perjalanan pulang juga?”

"Y-Ya..." Koyuki menunjukkan anggukan canggung.

Sepertinya ada semacam tembok di antara mereka, tapi mereka tidak bertingkah seperti orang asing. Naoya menganggap ini aneh, begitu menyadari sesuatu dia pun menepuk tangannya.

“Oh iya, Yui juga di kelas 2-3. Sekelas sama Shirogane-san, kan?”

"Benar, benar. Meski begitu, kami jarang berbicara satu sama lain.”

"...Iya." Koyuki mengangguk lagi dan melihat ke arah Naoya.

Senyuman yang dia tunjukkan jelas begitu dipaksakan. Di saat yang sama, Naoya merasakan sensasi seperti jarum yang menusuk tubuhnya.

“Ngomong-ngomong... apa kau dan Natsume-san berteman, Sasahara-kun?”

“Teman, ya. Malahan, kami adalah teman masa kecil."

"Ya. Kami sudah berteman sejak TK! Salah satu hubugan yang orang-orang sebut seperti itu." Yui mengikuti kata-kata Naoya.

Natsume Yui, teman masa kecil Naoya selama 10 tahun terakhir. Karena mereka tinggal berdekatan, keluarga mereka sering berhubungan, dan Naoya sering makan malam di rumah Keluarga Natsume. Dia adalah salah satu dari sedikit orang yang akrab dengan Naoya.

"Oh... jadi begitu..." Koyuki menerima penjelasan ini dengan ekspresi tegang.

Naoya merasakan udara di sekitarnya menjadi dingin. Dia pun segera menyadari mengapa ini terjadi.

“Ah, tidak apa-apa, Shirogane-san.” Naoya menunjuk ke arah Yui, dan menjelaskan. “Yui hanyalah teman masa kecilku, kau tidak perlu khawatir tentang apa—”

“H-Hei!”

“Mguh...!?”

Di sana, Koyuki menutupi mulut Naoya dengan tangannya. Bertemu dengan reaksi tak terduga ini, Naoya dibuat menjadi bingung.

Eh apa? Kupikir aku memberi tindak lanjut yang baik, kan?

Jelas sekali bahwa Koyuki merasa cemburu terhadap Yui. Itulah kenapa Naoya ingin menghilangkan kecemasan ini, tapi... dia pasti tidak mengira akan reaksi ini. Naoya hanya bisa mengerti perasaan orang, namun, dia tidak bisa menemukan alasan tindakan Koyuki sedikitpun. Dia bingung, saat itulah Koyuki berbicara padanya dengan suara pelan.

“Peka-lah sedikit! Kau mungkin tidak tahu, tapi jika Natsume-san memiliki perasaan padamu... Kau akan menyakitinya!”

“Yui menyukaiku? Tidak, itu tidak mungkin.”

“Kenapa kau berpikir begitu!? Kemungkinan selalu ada! Dia teman masa kecilmu, kan!”

Argumennya cukup tiba-tiba, tapi Koyuki tampak serius tentang itu. Akhirnya, Naoya mengerti alasan tingkahnya yang tiba-tiba. Yang mengejutkan... itu adalah cara Koyuki bersikap penuh perhatian.

Ehhhh... dia marah untuk Yui, yang dia anggap sebagai saingan cinta... dia ini mau jadi sampai seberapa menggemaskan sih!?

Mengesampingkan pertanyaan apakah ini perasaan romantis atau bukan, Naoya mulai semakin dan semakin menyukai gadis itu.

“Hei, apa kau mendengarkan!?” Koyuki membentak karena Naoya tidak menanggapi.

Di tengah-tengah itu, Yui menunjukkan ekspresi yang benar-benar tertarik. Karena jarak mereka hanya dua meter, dia bisa menangkap apa pun yang dikatakan Koyuki.

“Yah, maaf mengganggu kalian seperti ini, tapi...”

“Kenapa sekarang semuanya begitu dekat?” Di sana, Tatsumi angkat bicara, yang telah menonton dari pinggir lapangan.

Yui pun mengangkat satu tangannya.

“Ah, Tatsumi. Kerja bagus untuk hari ini. Apa kau bersama dengan Naoya?”

“Ya, kami mendapat kelas tambahan bersama.”

"Wahaha, itu tidak terduga."

“U-Um... Sasahara-kun, siapa itu?” Dengan kemunculan orang lain, Koyuki bertanya dengan takut-takut.

Dia seharusnya pernah melihatnya bersama dengan Naoya beberapa kali, tapi dia sepertinya tidak ingat. Naoya melanjutkan dan memperkenalkannya.

“Dia teman sekelasku, Kouno Tatsumi.”

“Dan, dia adalah teman masa kecil sekaligus pacarku!”

“Senang bertemu denganmu, Shirogane-san.”

“Ah, senang berte... Tunggu, pacar!?”

Kosakata yang keluar dari mulut Yui membuat Koyuki terkejut.

“Yup, itu benar. Seperti ini, lihat?" Kata Yui, yang menyilangkan lengannya di lengan Tatsumi.

Dia melakukannya dengan normal, tidak menunjukkan rasa malu sama sekali dan menunjukkan tanda V dengan jari-jarinya.

“Kami ini kekasih yang kasmaran!”

"Yaa..."

“Apa kau bisa tidak melakukan itu? Kau mengejutkan Shirogane-san.”

“Ehh, kita selalu seperti ini, kan?”

"Secara teknis memang begitu, tapi pertimbangkan situasinya." Tatsumi membalas, tapi tidak menarik lengannya.

Seperti yang dia katakan, mereka tampak seperti kekasih yang bisa kau temukan di mana-mana. Koyuki mengamati ini dengan kagum, saat itulah Naoya menyampaikan penjelasan.

“Kami semua adalah teman masa kecil, dan keduanya berpacaran. Aku hanyalah obat nyamuk."

“H-Hmm... jadi begitu... ya.” Koyuki melirik keduanya dan mengangguk beberapa kali.

Naoya menunjukkan senyum masam.

“...Apa itu memperbaiki suasana hatimu?”

“Haaaaah? Kau ini ngomong apa sih? Itu sama sekali tidak membuatku dalam mood yang buruk, tidak peduli seperti apa pun hubunganmu dengan gadis lain. Bisa gak sih kau berhenti bersikap sombong?" Koyuki menunjukkan reaksi dingin.

Meski begitu, suasana tegang dari sebelumnya telah lenyap, saat perasaan jaraknya yang biasa kembali. Sepertinya, kesalahpahaman telah terpecahkan. Naoya menghela nafas lega, tapi...

“...Juga, apa yang mereka berdua lakukan?”

Kedua orang yang baru saja Naoya perkenalkan tiba-tiba berdiri cukup jauh dari mereka. Mereka bersembunyi dalam bayang-bayang mesin penjual otomatis, saling berbisik.

“Mereke berdua... kau tahu...”

“Tapi... bukankah ini seperti mereka...”

“Kalau begitu, itu berarti...”

“Oh,itu terdengar bagus. Haruskah kita melakukan itu?”

“Oke!”

Naoya tidak bisa menangkap percakapan mereka sepenuhnya. Pendengaran Naoya cukup baik, jadi kedua teman masa kecil ini, yang mengetahui akan hal itu, pindah ke jarak yang dimana bahakan Naoya tidak akan bisa mendengar apapun.

Apa yang mereka bicarakan...?

Naoya penasaran dan menatap mereka. Di saat yang sama, Koyuki bertingkah dingin, tapi menggumamkan sesuatu pada dirinya sendiri.

“Yah, bukannya aku peduli pada mereka... Natsume-san hanya membuatku sedikit penasaran, sudah punya pacar meskipun dia seumuran denganku. Aku ingin tahu bagaimana mereka bisa  berakhir bersama...”

Dia rupanya belum mengerti kalau Yui dan Tatsumi sedang merencanakan sesuatu. Akhirnya, keduanya kembali seraya menunjukkan seringai lebar, dan sepenuhnya mengabaikan tatapan Naoya. Sebaliknya, Yui langsung menuju ke Koyuki.

“Hei, hei, Shirogane-san. Apa kau punya lebih banyak waktu luang hari ini?”

“Eh? Ya... tapi, kenapa?”

"Sempurna! Kalau begitu... tada!” Yui mengeluarkan tiket berwarna-warni dari tasnya.

Dia melambaikan itu ke atas dan ke bawah di depan Koyuki.

“Ini adalah kupon toko creepe di depan stasiun kereta. Ini untuk empat orang, jadi kenapa kau dan Naoya tidak ikut dengan kami?”

“Eh!?” Mata Koyuki terbuka lebar saat dia sontak menelan nafasnya.

Dia berdiri membeku sesaat, dan membalasnya.

“P-Pada dasarnya... kamu mengajakku...?”

"Ya. Kalau kau tidak mau, tidak apa-apa. Pikirkan saja!"

"U-Um... yah..." Koyuki mulai gelisah menghadapi pendekatan tanpa henti Yui.

Naoya menyaksikan ini, secara terbuka tertarik.

Jangan bilang... Shirogane-san sebenarnya tertarik?

Yui sama dengan Tatsumi, seorang yang mengenal Naoya cukup lama. Dia tahu bagaimana Naoya menjaga jarak dari gadis-gadis, dan masuk akal kalau dia tertarik pada hubungan antara Naoya dan sosok kecantikan seperti Koyuki. Gadis-gadis menyukai pembicaraan cinta, dan dia tentu salah satu dari gadis-gadis gitu. Namun, Naoya bahkan lebih tertarik pada Koyuki.

“Apa kau pernah pergi ke sana? Mereka menggunakan bahan-bahan unik! Aku yakin kau akan menyukainya!”

"Ah, um..." Koyuki memerah kesal.

Lebih tepatnya dia tegang.

Jika terus begini, dia akan menjadi 'Putri Salju Berbisa lagi...

Kenangan tempo hari masih segar. Karena itulah, Naoya berencana memberikan uluran tangan...

“Hei, mari kita bicarakan hal-hal tentang cinta sambil makan creepe bersama.”

“C-cinta...?” Alis Koyuki bergerak-gerak.

Dia mengulangi kata ini beberapa kali, dan—meraih tangan Yui, yang memegang kupon.

"Aku mau ikut! Tolong ceritakan banyak hal tentang cinta!"

“Ohh, itu jawaban yang sangat ingin kudengar!”

“Gadis-gadis memang sangat menyukai hal-hal semacam itu, ya...”

"Apa kau bisa berhenti dengan lelucon kata yang buruk... tapi ya, aku ingin tahu apa sih yang hebatnya dari itu?"

Kedua anak laki-laki itu memperhatikan gadis-gadis itu menjadi bersemangat, dan menggelengkan kepala mereka.

Toko creepe selalu populer dan penuh dengan siswa/i, tapi karena beberapa waktu telah berlalu sejak waktunya pulang sekolah, hanya tiga hingga empat orang yang menunggu di depan toko. Yui mengamati menu, dan mengangguk pada dirinya sendiri dengan ekspresi tegas.

“Aku ingin tahu apa yang harus kupesan... Aku makan creepe stroberi sebelumnya, jadi mungkin aku harus makan coklat hari ini. Tatsumi, bagaimana menurutmu?”

"Aku tidak terlau suka dengan hal-hal manis... apa mereka memiliki sesuatu selain itu?"

“Mereka punya frankfurter* atau salad tuna, kurasa... Ah, pegawai itu bilang mereka punya natto dan acar lobak! Mau menerima tantangan?” [Catatan Penerjemah: Frankfurter = Semacam sosis yang dibuat dengan menggunakan dagin sapi atau bacon.]

“Tidak dalam sejuta tahun. Beri aku nasi putih!"

Kekasih teman masa kecil itu bermesraan seperti biasa saat mereka memilih pesanan mereka. Naoya menggunakan kesempatan ini untuk berbicara dengan Koyuki.

“Maaf kau jadi dipaksa ikut, Shirogane-san. Kau tidak memaksakan dirimu, kan?”

"Tidak sama sekali. Aku punya waktu, jadi aku ikut denganmu.” Dia mengangkat bahu, dan menyipitkan matanya. “Hanya saja... ini pertama kalinya aku diajak mampir sepulang sekolah seperti ini, jadi... aku mungkin sedikit gugup.”

"Oh iya ya, ‘kan sebelumnya kau mengatakan kalau kau tidak punya teman."

“Ugh... apa kau bisa untuk tidak mengucapkannya seperti itu? Meski aku tidak bisa menyangkalnya sih." Koyuki memelototi Naoya dan mendesah.

Kemudian, dia dengan canggung melihat ke arah toko creepe.

“Mengambil jalan memutar dalam perjalanan pulang adalah satu hal, tapi aku tidak pernah pergi ke toko creepe seperti ini... Mengobrol tentang cinta, aku juga tidak pernah melakukannya... A-Apa aku akan baik-baik saja? Aku agak khawatir.”

“Ini benar-benar bukan masalah besar. Belum lagi kita bahkan belum sampai ke bagian pemesanan."

Meski begitu, Koyuki tampak kaku, jadi Naoya tetap khawatir.

Dia benar-benar jujur ​​hari ini...

Terhadap Naoya, dia bertingkah sama seperti biasanya, tapi ketika menyangkut Yui dan Tatsumi, dia bahkan tidak mengeluarkan lidah beracunnya. Sepertinya dia berusaha keras untuk mengendalikan dirinya.

Kurasa obrolan tentang creepe dan cinta benar-benar memenangkan hatinya... Atau mungkin—Ah!

Naoya berpikir jauh, dan sampai pada sebuah kemungkinan. Dia menelan ludah, dan dengan hati-hati bertanya.

“Jangan bilang... Apa karena aku sudah memberitahumu bahwa aku ingin jika kau menjadi lebih jujur?”

"Hmpf, terlalu sadar diri." Koyuki mendengus arogan. “Tidak mungkin kata-katamu bisa mempengaruhi tindakanku, Sasahara-kun. Kau benar-benar terlalu sombong untuk kebaikanmu sendiri. Aku tidak melihat adanya suatu nilai dalam percakapan apa pun yang kulakukan dengamu. Malahan, aku segera melupakannya keesokan harinya. Tapi... mungkin sedikit?” Koyuki meludahkan racunnya yang biasa pada Naoya, dan berdehem.

Tatapannya jatuh ke ujung kakinya, dan dia melanjutkan.

“Aku ingin melakukan sesuatu seperti ini. A-Aku tidak terlalu tertarik dengan obrolan cinta, tapi aku tidak membenci hal-hal yang manis, jadi...” Dia menggumamkan alasan yang lemah.

Dengan pipi yang memerah, dia menatap Naoya.

“Itulah sebabnya, aku hanya berpikir... bahwa aku senang telah mengumpulkan keberanian. Ini sama sekali bukan seperti apa yang akan kau pikirkan, tapi... Aku ingin tetap mengatakannya, itu... terima kasih.”

“.........”

“Eh, apa? Kenapa kau tidak mengatakan apa-apa? A-Apa aku mengatakan sesuatu yang aneh?”

"Tidak, um..." Naoya hendak menutupi mulutnya saat dihadapkan dengan kepanikan Koyuki. “Hanya saja... kekuatan penghancurnya terlalu besar, aku hampir merasa jiwaku melompat keluar dari tubuhku. Jangan pedulikan aku."

“Duh, itu membuatku semakin penasaran... Lagian, apa yang kau maksud dengan kekuatan penghancur?” Koyuki menyipitkan matanya dengan ekspresi bingung.

Gestur itu sendiri sangatlah mempesona, sangat meneyerang hati Naoya.

Aku tidak akan... Serius, siapa yang tidak akan jatuh cinta padanya?

Dia masih belum bisa mengetahui identitas perasaannya terhadap Koyuki. Namun, perasaan terhadapnya terus meningkat dan terus meningkat. Melihatnya bekerja sekeras ini untuk mengubah dirinya, itu membuat Naoya ingin memujinya dan menepuk kepalanya.

Hm? Jadi pada dasarnya... Aku seperti walinya?

Setelah semua kekhawatiran itu, kemungkinan lain muncul. Apakah dia menyukainya sebagai teman, sebagai seorang gadis, atau karena dia adalah walinya?

'Suka' seperti apa yang kurasakan padanya?

Akibatnya, jangankan sampai mereka memesan, bahkan saat dia duduk di meja bersama tiga orang lainnya, Naoya terus memikirkannya. Sementara dia tetap diam, gadis-gadis itu menjadi bersemangat atas oboralan cinta mereka.

“Eh...!? Alasan kalian berdua mulai berpacaran adalah karena Sasahara-kun? Aku benar-benar tidak bisa melihatnya sebagai semacam dewa asmara...”

"Yah, dia memaksa itu terjadi."

“Bagaimana bisa dewa asmara memaksakan cinta?”

"Ceritanya panjang, tapi..." Yui menatap Naoya, dan mengangkat bahunya. “Singkatnya, suatu hari kami bertiga pulang bersama saat kami menjelang kelulusan SMP, dan Naoya tiba-tiba mengatakan 'Jadi katakan padaku, kapan kalian berdua akan mulai pacaran?', Begitulah.”

“S-Sama sekali tidak peka...”

"Ya kan? Aku tidak ingin mengulanginya lagi...” Tatsumi bergumam, sambil menggigit creepenya.

Mereka bertiga melirik Naoya, yang membuatnya tidak bisa mengabaikan mereka lagi.

"T-Tidak, tidak, aku punya alasanku sendiri." Dia mengunyah creepenya sendiri, dan mulai menjelaskan.

Ketiganya telah bersama sejak TK. Bahkan tanpa kemampuan membaca pikiran Naoya yang berlebihan, sudah jelas bahwa Yui dan Tatsumi memiliki perasaan terhadap satu sama lain, namun sama sekali tidak ada perkembangan yang terjadi. Untungnya, mereka memutuskan untuk bersekolah di SMP yang sama, tapi keduanya memiliki banyak teman. Begitu mereka lulus SMP, mereka pasti akan mulai hidup terpisah, jadi Naoya berpikir ini pasti kesempatan terakhir mereka.

Itu sebabnya dia mendorong mereka. Secara paksa, begitulah. Segalanya canggung pada awalnya, tapi setelah sedikit waktu berlalu, mereka berakhir sedekat sekarang.

“Ini kisah yang mengharukan, ya kan?” Naoya bertanya.

“Aku tidak tahu tentang itu... Itu tidak terdengar seperti kisah romansa pahit-manis yang kubayangkan...” keluh Koyuki sambil mengunyah creepe stroberi miliknya.

Karena dia jelas tidak tahu bagaimana memakannya, dengan setiap gigitan, sedikit krim berakhir di ujung hidungnya. Dia menyekanya dengan tisu, dan itu terjadi berulang-ulang. Menonton aksi ini mengingatkan Naoya pada seekor hewan kecil, yang meningkatkan perasaannya lebih jauh.

“Cukup tentang kami.” Kata Yui. “Aku ingin mendengar lebih banyak tentangmu, Shirogane-san.”

“Eh? T-Tentangku...?”

“Berbicara tentang cinta! Apa yang kau sukai dari Naoya?”

“Fueh!?” Dia sontak mencengkeram erat creepe itu karena terkejut.

Wajahnya bahkan lebih merah dari stroberi saat mulutnya terbuka dan tertutup karena bingung dan terkejut. Namun, dia dengan cepat menguasai dirinya, dan menunjukkan senyuman arogan—untuk menyembunyikan keringat yang keluar dari setiap pori-pori tubuhnya—dan angkat bicara.

“L-Lelucon yang menarik. Tidak mungkin aku memiliki perasaan untuk orang aneh seperti dirinya." Dia menunjuk Naoya dengan dagunya, dan dilanjutkan dengan suasana yang dingin. “Saat ini... Kami memiliki permainan untuk membuatnya jatuh cinta padaku. Pada akhirnya dia akan mengakui cintanya padaku. Tapi, aku tidak punya perasaan khusus terhadapnya."

“Ahh, begitu. Aku penasaran, apakah mungkin itu masalahnya~”

“Benar, benar... Eh?” Mata Koyuki terbuka lebar.

Namun Yui tidak peduli dengan reaksi itu, dan menunjuk ke arah Naoya.

“Maksudku, orang itu tidak memiliki kepekaan apapun. Dia tidak bisa menyembunyikan apa pun, penampilannya paling rata-rata, dan dia sepertinya tidak cocok dengan sosok kecantikan sepertimu."

“Hei, apa kau bisa berhenti menghinaku dengan begitu lancar selama percakapan?” Naoya mengeluh.

“Dia kadang-kadang bisa sedikit tidak peka... kurasa?”

“Eh, Shirogane-san...?” Naoya merasa sakit hati.

Namun Koyuki mengabaikan reaksi pedihnya dan terus melanjutkan.

“Tapi... Sasahara-kun bukanlah orang yang buruk. Dia menyelamatkanku berkali-kali, dan bersama dengannya membuatku tenang... Karena itulah, um...” Koyuki menggumamkan kata-kata ini sambil terus melirik wajah Naoya. “D-dia sangat baik... jadi kurasa... kami tidaklah buruk dalam kecocokan.”

Itu adalah serangan yang emosional dan menggemaskan untuk Naoya. Karena tidak menyangka tanggapan ini, bahkan Yui dan Tatsumi menatap Koyuki. Secara alami, Naoya juga sama, dan dia menerima kejutan yang lebih besar dari keduanya. Keheningan yang lama mengalir, tapi itu langsung dipecahkan oleh teriakan Koyuki.

“T-Tapi, tapi, aku tidak menyukai dirinya atau sesuatu semacam itu! Tidak sama sekali, oke!”

“Eh? Ah, ya, ya aku mengerti. Maaf menanyakan hal aneh seperti itu, Shirogane-san.”

“Hmpf, tidak apa asalkan kau mengerti.” Koyuki menggigit creepenya.

Sekali lagi, dia jelas menyembunyikan rasa malunya. Menyadari hal ini, Naoya terdiam.

Dia mungkin tidak bisa jujur, tapi dia sadar akan perasaannya sendiri... dibandingkan dengan itu, aku malah...

Naoya merasa menyesal terhadap Koyuki.

"Jadi begitu. Aku benar-benar mengerti. Ya kan, Tatsumi?”

“Yup~”

Yui dan Tatsumi saling tersenyum menghargai, jelas menyetujui sesuatu, tapi Naoya terlalu tenggelam dalam pikirannya untuk menangkapnya. Saat dia menggigit krepnya, Yui memanggilnya.

"Ngomong-ngomong, creepemu terlihat sangat enak, Naoya."

"Hah...? Benarkah?"

Naoya sedang makan creepe es teh hijau dan kacang azuki. Dibandingkan dengan creepenya Yui, rasanya hampir tidak semanis itu, jadi dia mungkin ingin mencicipinya. Seperti yang Naoya duga, Yui menepuk tangannya bersamaan.

"Hei, hei, apa aku boleh mencicipinya?"

"Hah? Tentu saja tidak. Mulutmu terlalu besar, kau malah akan memakan semuanya nanti.”

“Ayolah, tidak mungkin aku melakukan itu.”

“Kau benar-benar akan melakukannya. Makanlah creepenya Tatsumi.”

“Ehh, aku tidak suka natto.”

"Sekarang setelah kamu menyebutkannya, kenapa kau bahkan memesan sesuatu seperti itu, Tatsumi?"

“Ini sebenarnya cukup enak.” Kata Tatsumi dengan pipinya yang penuh dengan creepe natto.

Yui menatapnya kosong, hanya untuk bergerak menuju Naoya.

“Ini hanya satu gigitan. Ayolah!"

"Astaga... Baiklah, ini."

“Yay​​~ Terima kasih!” Yui bahkan tidak ragu-ragu untuk menyantapnya.

Tak satu pun dari mereka yang peduli untuk memikirkan ciuman tidak langsung pada tahap ini. Malahan, Naoya hanya melihat sedikit creepe yang tersisa di tangannya dan menghela nafas.

“K-Kalau begitu... aku juga mau mencicipinya!”

“Eh!?” Naoya terkejut mendengar kata-kata itu dari Koyuki.

Melihat ke atas, Koyuki menatap Naoya dengan ekspresi tegas. Daripada hanya ingin mencicipi creepe-nya, dia mungkin cemburu pada Yui dan pendekatannya yang tiba-tiba terhadap Naoya. Karena Naoya tidak punya alasan untuk menolaknya, dia pikir setidaknya dia bisa memberikannya. Namun...

Eh, apa ini... Aku tiba-tiba merasa aneh...

Naoya mendapati jantungnya sendiri mulai berdetak lebih cepat, dan wajahnya terasa lebih panas dari biasanya. Rasa canggung menyerangnya, bahkan saat dia tergagap.

“T-Tentu... Ini.”

“T-Terima kasih... Nyam.”

Naoya mengulurkan creepe itu kepada Koyuki dengan gerakan kaku, yang dimana Koyuki mendekatkan  wajahnya ke arah creepe itu. Dia meletakkan rambutnya di telinganya, dan menggigit sebagian kecil creepe itu... Naoya menyaksikan ini bahkan sampai-sampai dia lupa bernapas.

“Ya, enak.” Dia dengan hati-hati mengunyah creepe itu dan menggerakkan tubuhnya ke belakang.

Naoya bisa melihat bibir kecil Koyuki bergerak selama proses itu.

“Ugh...!”

“Eh, apa? Ada apa? Apa aku memakannya terlalu banyak...?”

Naoya memegangi dadanya, yang membuat Koyuki khawatir. Akibatnya, sesuatu yang aneh terjadi pada jantung Naoya. Dia tidak pernah mengalami hal seperti ini.

Apa yang terjadi... Kenapa itu hanya berbeda dengan Shirogane-san... Jantungku...!

Naoya tidak tahu arti apa yang dialaminya. Otaknya dalam kapasitas penuh, dia bahkan tidak dapatnya memikirkannya jika dia mau. Tatsumi memperhatikan penderitaan Naoya, dan menyeringai cerah.

“Kau benar-benar pria yang beruntung, bisa bermesraan dengan gadis secantik itu. Jika bukan karena Yui, aku mungkin akan mendekatinya sendiri.”

“Aku akan berpura-pura tidak mendengar itu, Tatsumi. Tapi, aku harus setuju kalau Shirogane-san itu cantik. Kulitnya terlihat sangat halus!"

"Ya kan? Dia punya gaya yang bagus, dan pandai belajar. Itu seperti dia adalah bunga yang tidak bisa digapai."

“Eh !? I-Itu tidak...”

Tiba-tiba mendapatkan pujian ini, wajah Koyuki memerah kesal dan menundukkan wajahnya. Karena dia selalu diperlakukan sebagai 'Putri Salju Berbisa', dia mungkin tidak terbiasa menerima pujian seperti ini. Dia bahkan tidak punya waktu untuk mematok lidah beracunnya, dan hanya menjadi diam seribu bahasa. Naoya setuju dengan kata-kata Tatsumi... namun, dia justru merasa rumit karenanya.

Hah? Mengesampingkan Yui, bukankah Tatsumi terlalu dekat?

Naoya merasa senang karena seseorang memahami sisi baik Koyuki. Namun, sesuatu mengganggunya setiap kali Tatsumi berbicara dengan gadis itu. Detak jantungnya telah tenang, karena sekarang iritasi menguasai di dalam dadanya. Naoya memelototi Tatsumi, yang sepertinya mengerti apa yang dirasakan Naoya. Namun, Tatsumi sepenuhnya mengabaikan itu, dan mengangkat suara ceria.

“Shirogane-san, kau peringkat teratas di tahun ajaran, kan? Apa kau bisa membantuku belajar kapan-kapan?”

“Eh?”

“Haaaaaaah...?” Naoya melolong dengan suara yang cukup dalam bahkan sampai mengejutkan dirinya sendiri.

Mata Koyuki terbuka lebar, seolah dia tidak menduga itu. Namun Tatsumi melanjutkan dengan acuh tak acuh.

“Maksudku, aku mendapat nilai gagal selama ujian matematika terakhirku. Aku ingin lebih serius. Jika kau mengajariku, aku pasti akan mendapatkan nilai yang bagus.”

“Y-Yah... Aku cukup pandai matematika.”

“Kalau begitu, apa kau bisa memintamu untuk itu, Shirogane-san? Jika kau bisa mengajariku, aku tidak keberatan mentraktirmu creepe lain kali.”

“Eh, tapi...”

“Ah, apa kau mau yang lain selain creepe? Katakan saja padaku, aku akan melakukan yang terbaik untuk memberimu hadiah." Tatsumi menyeringai, tanpa henti mendekati Koyuki.

Itu terdengar seperti dia menyukainya. Anehnya, Yui hanya terus mengunyah creepenya. Koyuki sendiri bingung harus berkata apa, saat itulah Tatsumi menepuk tangannya.

"Itu sebabnya, jika kau memilki waktu, apa kita bisa—"

"Tidak." Naoya memotong di antara keduanya.

Dia mengabaikan reaksi Koyuki dan menatap ke arah Tatsumi.

“Tidak bisa. Jangan terlalu dekat dengan Shirogane-san.”

“...Ohh?” Sudut mulut Tatsumi terangkat menjadi seringai.

Seolah sikapnya yang sebelumnya bohong, dia hanya tersenyum pada dirinya sendiri. Koyuki memiringkan kepalanya dengan bingung.

“Kok kau ngomongnya begitu, Sasahara-kun. Apa yang membuatmu sangat marah?”

“Eh? Maksudku, aku tidak marah atau apapun...”

Diberitahu seperti itu, Naoya untuk pertama kalinya menyadari bahwa dia bertingkah aneh. Dia memiringkan kepalanya dengan bingung, menggerogoti sisa creepe terakhir yang dia miliki.

“Aku sudah merasa aneh sejak tadi...”

"Aneh? Seperti apa?" tanya Koyuki.

“Maksudku... aku tidak merasakan apa-apa saat Yui memakan sedikit creepeku, tapi saat aku memberikannya padamu, Shirogane-san, jantungku mulai berdebar kencang.”

“Eh?”

"Saat Tatsumi bertingkah terlalu bersahabat denganmu, aku juga merasa kesal... Apa sih sebenarnya ini, aku ingin tahu?"

"Mungkinkah..." Koyuki menelan ludah, dan melihat lebih dekat pada Naoya. "Flu? Pantas saja kau merasa aneh.”

“Ya, mungkin begitu... Aku harus mengukur suhu tubuhku begitu sampai di rumah.”

“Kenapa kok malah berakhir seperti itu!?” Tatsumi menyela.

Tangannya bergetar dalam kekesalan saat dia memegangi kepalanya.

“Apa orang ini serius? Setelah semua yang kusiapkan, dia masih tidak mengerti juga?”

“Itu mau bagaimana lagi, Tatsumi. Naoya benar-benar tidak mengerti apapun tentang dirinya sendiri.”

"Hah? Apa yang kalian bicarakan?"

Yui menepuk bahu Tatsumi seolah ingin menghiburnya. Naoya mengamati reaksi mereka, tapi tidak menangkap apa-apa dari itu. Menanggapi itu, Yui menunjukkan senyum masam.

“Kau tidak peduli tentang gadis-gadis lain, tapi jadi protektif ketika itu menyangkut Shirogane-san, kan? Hanya ada satu alasan untuk itu, bukankah begitu? "

"Alasan? Jadi ada hal lain selain flu—Ah.” Naoya akhirnya tersadar.

Dia memahami alasan mengapa keduanya bertingkah seperti itu dan mengapa dia merasa seperti itu.

“Jangan bilang... apakah ini jawabannya?”

“Mungkin, ya~”

“Kau terlambat menyadarinya, tolol.”

“Apa yang kalian bicarakan...?”

Hanya Koyuki yang duduk di tengah-tengah mereka, tidak mengerti apa-apa. Naoya berbalik ke arahnya, dan berbicara dengan ekspresi serius.

“Shirogane-san, ini bukan gejala flu.”

“Kalau bukan itu lalu apa?”

“Ini adalah... gejala cinta.”

“Oh, benarkah... Tunggu, apa?!” Koyuki hampir saja kelepasan berbicara, tapi akhirnya berhasil menangkap kata-kata itu di akhir.

Namun, Naoya sepenuhnya mengabaikan reaksi itu dan malah meraih tangannya. Dari ujung jarinya, dia merasakan bagaimana seluruh tubuh Koyuki terbakar panas. Gadis itu bahkan terlihat hampir pingsan.

“Jujur saja saat bersamamu, aku mengalami banyak kesulitan memikirkannya. Aku tahu kalau aku menyukaimu, Shirogane-san, tapi aku tidak tahu 'Suka' macam apa ini... Namun, akhirnya aku memahaminya sekarang.”

Mengambil semua bukti yang dia kumpulkan, dia mengerti perasaannya sendiri.

“Aku menyukaimu dalam arti romantisme, Shirogane-san! Itu pasti dan tidak diragukan lagi!"

“Apa yang kau katakan seolah itu biasa-biasa saja!?” Teriakan Koyuki meraung melalui toko yang tadinya tenang.

Berkat itu, pelanggan dan pegawai lain semuanya mengarahkan perhatian mereka padanya. Bahkan Tatsumi menatap Naoya dengan dingin.

“Kau benar-benar hanya memiliki 0 atau 100, ya.”

"Yah, seperti yang orang-orang katakan, cinta membuat seseorang buta." Yui menyeringai dan memberikan komentarnya sendiri, tapi Naoya sama sekali tidak tergganggu oleh itu.

Ada sesuatu yang lebih penting untuk dibicarakan.

"Shirogane-san, kau bilang kalau kau akan membuatku jatuh cinta padamu, kan?"

“Eh? A-aku memang mengatakan itu... ada apa dengan itu?”

“Dan... kau bilang kalau kau akan membuatku mengakui cintaku padamu.”

“......Jangan bilang!?”

"Itu benar." Naoya mengangguk.

Untuk mengabulkan keinginannya, Naoya ingin membuka mulutnya, tapi...

“Shirogane-san! Tolong, berpacar—tunggu, Shirogane-san!?”

“I-Ini agak terlalu mendadak bagikuuuuuu... Kya!?”

Bahkan sebelum Naoya bisa menyelesaikan kata-katanya, Koyuki kabur—hanya untuk  berakhir terjatuh dan mendaratkan wajahnya di lantai.

---

"Ugh... K-kubilang aku bisa berjalan sendiri."

“Tidak, ini terjadi karena salahku.”

Saat sinar matahari terbenam menerangi distrik pemukiman, Naoya berjalan hati-hati dengan menggendong Koyuki di punggungnya. Mereka sempat kembali ke sekolah, untuk menunjukkan kepada perawat sekolah tentang cedera tersebut, yang dimana beliau memberi tahu mereka bahwa Koyuki mengalami cedera pada pergelangan kakinya. Karena dia harus beristirahat selama sehari, inilah solusi yang mereka dapatkan.

Koyuki menolak dengan keras pada awalnya, tapi akhirnya menyerah karena mereka ada di tengah perjalanan. Lengannya melingkar di sekitar leher Naoya dengan ragu-ragu, tapi setidaknya dia tidak merajalela. Di samping catatan, Tatsumi dan Yui menempuh jalan mereka sendiri setelah menghabiskan makanan mereka di toko creepe. Keduanya mengkhawatirkan Koyuki, tapi mereka menyerahkannya pada Naoya.

“Kau harus memikirkan langkah Shirogane-san, oke!”

“...Siap.”

Yui memberi Naoya peringatan terakhir seperti itu, yang dimana itu masih tersisa di otak Naoya. Setelah berjalan beberapa saat, Naoya merasa perlu meminta maaf lagi.

“Um... Maaf tentang yang sebelumnya. Aku agak terlalu terburu-buru."

“Kau memang teralu terburu-buru. Aku tidak bisa pergi ke toko itu lagi." Koyuki berbicara dengan nada merajuk.

Naoya bisa merasakan kegelisahannya, lalu Koyuki melanjutkan perkataanya.

“Tapi... apa yang kau katakan tadi itu benar?”

"Ya. Aku sangat menyukaimu dalam arti romantis, Shirogane-san.”

"Ugh... B-Bagaimana bisa kau mengatakan hal seperti itu dengan begitu mudah..." gumam Koyuki.

Karena Koyuki menempel di punggungnya, dia bisa merasakan jantung Koyuki berdebar kencang. Berkat itu, Naoya sendiri mendapati jantungnya berdetak lebih cepat dari biasanya.

“Tapi... apakah itu benar-benar serius?”

“Eh?”

“Maksudku, kita bahkan tidak saling mengenal cukup lama. Bagaimana jika itu kesalahpahaman, atau hanya gurauan... kau tahu ‘kan?” Suaranya bergetar, hampir seperti bisikan.

Naoya tidak bisa menebak ekspresinya, tapi dia merasa dia bisa menebak.

“Itulah sebabnya... Aku ingin mempercayai itu... Tapi, Aku tidak bisa. Maafkan aku."

"...Jadi begitu." Naoya berbicara dengan nada ringan.

Sejujurnya, itu cukup mengejutkannya, tapi apa yang dikatakan Koyuki masuk akal.

Ya... mengakui perasaanku secepat ini, masuk akal kalau dia jadi cemas...

Koyuki selalu berhati-hati terhadap orang lain. Jika Naoya tiba-tiba mendekatinya seperti ini, dia pasti akan meningkatkan kewaspadaannya. Itu terasa seperti berinteraksi dengan kucing liar. Kepercayaan Koyuki terhadapnya mungkin kembali ke nol. Karena itulah Naoya menanggapi dengan tenang.

“Tentu saja, aku sangat menyukaimu. Itu sebabnya... Aku akan mencoba yang terbaik untuk menunjukkan itu padamu mulai sekarang. Agar kau mempercayaiku."

“...Hmpf, coba saja kalau bisa.”

Koyuki ingin mempercayainya, tapi dia tidak bisa. Kata-kata itu pasti adalah perasaannya yang sebenarnya, dan merupakan konflik untuk Koyuki sendiri.

Ya, tidak perlu terburu-buru. Aku akhirnya menemukan perasaanku sendiri, jadi aku akan meluangkan waktu untuk menunjukkan itu padanya.

Tahap pertama telah diselesaikan. Di sinilah pertempuran sebenarnya dimulai. Naoya tertawa, dan melanjutkan dengan nada bercanda.

“Tapi, suatu hari, ketika aku merasa telah berhasil membuatmu percaya padaku, aku akan mengakui perasaanku lagi. Itu sebabnya, apa kau bisa memikirkan tanggapanmu sampai saat itu?”

“Ugh... T-teguh sekali... Dan lagi, apa yang akan kau lakukan jika aku menolakmu?”

“Aku akan terus mengakui perasaanku sebanyak yang diperlukan.”

“Ahh... Yah, kurasa begitu... Kau memang terlihat seperti orang yang akan melakukan itu.” Koyuki menghela nafas.

Terdengar seperti muak dari lubuk hatinya. Atau seperti itulah kedengarannya, tapi Naoya lebih tahu. Separuh darinya adalah kegembiraan, dan separuh lagi adalah ketakutan.

“Tapi, jika kau tetap tidak mau menyerah... aku mungkin mau memikirkannya. Lakukanlah yang terbaik.”

“Begitu, terima kasih. Aku akan memberimu pengakuan cinta terbaik yang pernah ada."

"Tolong jangan, tubuh dan hatiku tidak akan sanggup menerimanya."

“Tapi, awal adalah yang paling penting ‘kan? Ngomong-ngomong, aku mendapat gaji tiga bulan di pekerjaan paruh waktuku, apa kau ingin cincin atau sesuatu seperti itu?”

“Jangan melompat ke tujuan saat kau masih berdiri di garis start! Aku masih belum menginginkan yang seperti itu!"

"Jadi begitu. 'Masih', ya. Itu disayangkan."

Dia pada dasarnya secara tidak langsung mengatakan kalau dia 'pada akhirnya' menginginkannya. Koyuki bahkan tidak menyadari kesalahannya, tapi Naoya menyimpannya untuk dirinya sendiri.

Mereka terus berjalan seperti itu, saat mereka sampai ke bagian yang lebih dalam dari distrik pemukiman. Di salah satu sudut, Koyuki tiba-tiba berkata 'Berhenti'. Tepat di depan mata Naoya adalah sebuah bangunan besar yang tampak kebarat-baratan dan dikelilingi oleh tembok tinggi.

“Ini rumahmu, Shirogane-san...? Itu besar."

“Tidak juga, itu normal.” Kata Koyuki.

Namun, penampilan luarnya hanya bisa digambarkan sebagai kemewahan, dan begitu kau membuka pintu masuk, kau bisa melihat aula panjang yang terbentang jauh di dalam. Lukisan yang tergantung di dinding juga terlihat sangat mahal.

Naoya menurunkan Koyuki di dalam pintu masuk, saat si gadis mulai gelisah dan gugup.

“Um... terima kasih telah membawaku ke sini... Mau masuk sebentar?”

"Tidak, aku akan menahan diri."

"J-jadi begitu."

Tanggapan Koyuki terdengar campur aduk antara lega dan kecewa. Faktanya, diundang ke rumah gadis yang kau sukai adalah sesuatu yang didambakan oleh setiap laki-laki, tapi Naoya tidak ingin terlalu lancang.

“Orang tuamu hari ini tidak ada di rumah, kan? Aku akan merasa tidak enak kalau masuk. Aku akan mampir di lain waktu dengan hadiah, dan memperkenalkan diriku dengan benar.”

"Aku punya beberapa pertanyaan tentang maksud dari apa yang baru saja kau katakan, tapi aku akan mengabaikannya untuk hari ini..." Koyuki menggelengkan kepalanya tak percaya.

Dia rupanya telah belajar untuk tidak membalas semua perkataan Naoya. Setelah mendesah—pipinya berubah menjadi warna kemerahan saat dia menatapnya.

“Hari ini sudah larut, jadi... sampai jumpa.”

"Ya. Sampai jumpa. Semoga sisa harimu menyenangkan!"

“Ah, tunggu.”

Naoya hendak berbalik, namun dihentikan oleh Koyuki. Dia dibuat bingung, saat itulah gadis itu mengeluarkan buku catatan dari tasnya.

"Ini. Kau mungkin tidak membutuhkannya, tapi... kupikir itu mungkin bisa membantu.”

"...Apa ini?"

“Kau mendapakan kelas tambahan matematika, kan? Itu sebabnya, yah... aku menuliskan semua materinya dengan penjelasan masing-masing di tiap bagian.”

"Serius!?" Naoya menerima buku catatan itu untuk melihatnya sekilas, dan menemukan segala macam rumus dan penjelasan tertulis di sana.

Setiap kali sampai pada sesuatu yang penting, dia menggarisbawahi dengan warna, dan menulisnya bahkan sampai detail terkecil. Ini bahkan lebih detail daripada kebanyakan buku referensi di luar sana. Ini berlanjut selama beberapa halaman, membuat Naoya tidak bisa berkata-kata. Koyuki tampaknya menjadi khawatir akan hal itu, dan menundukkan wajahnya dengan canggung.

“M-Mungkin saja aku ikut campur, tapi jika kau gagal sekarang, itu akan menjadi lebih buruk nantinya. Aku ingin memberikannya dalam perjalanan pulang, tapi karena toko creepe, aku lupa, dan... ada apa dengan raut wajah itu?”

"Baiklah..." Naoya mengeluarkan suara mengherankan.

Ketika dia meletakkan satu tangan di mulutnya, dia mendapati dirinya menyeringai.

“Apa aku boleh... mengakui peraasaanku lagi?”

"Kenapa kau ingin melakukan itu!? Apa kau tidak belajar apapun dari sebelumnya?!”

“Maksudku, aku ‘kan sangat menyukaimu...” Naoya sama sekali tidak menunjukkan rasa malu.

Bagaimana mungkin dia tidak jatuh cinta padanya? Sekarang dia memikirkan itu, Koyuki menyebutkan kalau dia belajar di perpustakaan ketika mereka bertemu di gerbang sekolah, tapi dia mungkin membuat catatan ini. Itu semua untuk Naoya—

“Sungguh, bisakah aku menikah denganmu? Kau adalah jalan menuju kebaha—Blugh!?”

"Diam! Udah pulang sana!"

Buku catatan ditampar tepat ke wajah Naoya dan mendorongnya keluar dari pintu masuk. Pada saat yang sama ketika pintu ditutup, dia menerima pesan. Tentu saja, itu tidak lain dari Koyuki, dengan isi pesan yang sederhana.

'Jika ada yang tidak kau mengerti, tanyakan aku. Bye.'

Naoya melihat buku catatan dan layar, saat tertegun di atas tanah.

“...Ya, ini benar-benar cinta.”

Dari pada itu, kok bisa-bisanya dia butuh waktu lama untuk menyadari? Sekarang setelah dia menyadarinya, perasaan itu tidak berhenti. Naoya mendapati dirinya menyeringai, dan itu tidak menunjukkan tanda-tanda akan berhenti.

“Aku benar-benar akan mengakui perasaanku jika aku lengah sedikit saja... Meskipun aku harus benar-benar menaklukkannya lebih dulu... Sungguh merepotkan.” Mengucapkan kata-kata seperti itu, Naoya melanjutkan perjalanannya.

Langit diwarnai oranye, perlahan menunjukkan tanda-tanda berubah menjadi hitam pekat. Bahkan dalam kegelapan yang akan datang ini, kaki Naoya terasa ringan, karena suasana hatinya sangat baik.

“...!?”

Kakinya terhenti. Dia mengamati sekelilingnya, tapi hanya Naoya yang ada. Dia baru saja merasakan tatapan dingin dari belakangnya, dan itu datang dari Kediaman Shirogane, namun itu langsung menghilang begitu saja.

“Itu bukan hanya... imajinasiku, kan?” Naoya menggaruk kepalanya, dan mulai berjalan ke depan lagi.

Hanya beberapa hari kemudian, dia pun mengetahui identitas dari tatapan itu saat dia menemukan surat di dalam loker sepatunya.



close

6 Comments

  1. Bung Naoya dapet surat peringatan/surat tantangan perang

    ReplyDelete
    Replies
    1. dan ternyata itu dari tunangannya Koyuki, terus naoya depresi gak bisa dapatin Koyuki meski udah ngelakuin segala cara, dan akhirnya berakhir menjadi pakboi. Akhir yang bahagia untuk kita semua.

      Delete
    2. Wahai admin jangan kacaukan imajinasi saia

      Delete
  2. pengen ada kejadian kayak mas Masamune kacangin heroinenya (lupa namanya). pengen liat reaksi mbak Shirogane

    ReplyDelete
Previous Post Next Post